MUSRENBANG TINGKAT KECAMATAN BANJARBARU UTARA

0

Dalam rangka menyusun rencana pembangunan kecamatan, Pemerintah Kecamatan Banjarbaru Utara menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tahun Anggaran 2022 di Aula Kantor Camat Banjarbaru Utara Senin, 14 Desember 2020.

Menurut Camat Banjarbaru Utara, Khairil Aqli,SE musrenbang kecamatan merupakan musyawarah tahunan para pemangku kepentingan di tingkat kecamatan untuk mendapatkan masukan mengenai kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan terkait yang didasarkan pada masukan dari hasil Musrenbang Kelurahan, serta menyepakati rencana kegiatan lintas desa di wilayah Kecamatan Banjarbaru Utara.

“Musrenbang Kecamatan dilakukan setiap tahun guna membuat dokumen Rencana Pembangunan Kecamatan serta masukan untuk rencana kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kecamatan. Masukan tersebut sebagai dasar penyusunan rencana pembangunan kecamatan yang akan diajukan kepada SKPD yang berwenang sebagai dasar penyusunan rencana kerja SKPD pada tahun berikutnya,” demikian disampaikan oleh Camat Banjarbaru Utara pada kegiatan musyawarah tersebut.

Kegiatan musyawarah ini memutuskan yang menjadi permasalahan berdasarkan urutan prioritas permasalahan sebagaiamana tercantum dalam Urutan Prioritas Permasalahan Pembangunan yang telah disepakati secara musyawarah mufakat / Aklamasi, dan dihadiri Bappeda Kota Banjarbaru Bambang Supriyanto serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarbaru H. Isa Ansari.

About The Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *